Cara Mengendalikan Emosi, Supaya Mudah Diatasi Secepatnya! - Portalgenz
Berita Hari Ini
Loading...

Sunday, May 17, 2020

Cara Mengendalikan Emosi, Supaya Mudah Diatasi Secepatnya!

Foto : unsplash.com

Portalgenz.com – Kadang emosi yang keluar secara tiba-tiba, memang bisa merugikan diri kita sendiri. Hal ini disebabkan karena, emosi yang meluap bisa membuat kamu berperilaku lain, bahkan negatif. Nah, setelah perilaku dan ekspresimu yang negatif, maka hal inilah yang akan berpengaruh bagi kesehatan, pekerjaan, hubungan dan lain-lainnya.
Sebab itu kendalikanlah emosimu, dengan melampiaskan ke hal-hal positif lainnya. Lalu tips apa yang kali ini akan diberikan ke SobatgenZ? Nah, tips kali ini adalah bagaimana cara melawan dan mengendalikan emosi dirimu sendiri, sehingga mudah diatasi secepatnya, simak berikut!
Instropeksi Diri, saat Emosi Mulai Menguasai!
Tips pertama dalam mengkontrol dan mengendalikan emosi, yakni instropeksi dulu sebelum melakukan hal yang negatif. Meskipun memang biasanya instropeksi diri ini akan datang setelah terlanjur melakukan kesalahan, namun kamu bisa juga segera instropeksi sebelum bertindak negatif.
Bayangkan betapa sakitnya orang-orang sekelilingmu, yang mungkin ketika itu kamu luapkan emosi di depan mereka yang tak bersalah. Ingatlah kebaikan orang-orang terdekatmu, jangan sampai emosi yang sulit dikendalikan ini, justru bisa merusak hubungan SobatgenZ dengan orang-orang terdekat!

Foto : unsplash.com
Sebab kekecewaan itu sulit sembuhnya, bila mereka yang dekat terlanjur kecewa atas ucapanmu dikala emosi, maka tak jarang juga bisa merusak rasa respect mereka terhadapmu. Sehingga bisa saja, disaat kamu membutuhkan mereka, mereka tak hadir lagi ketika kamu kesulitan. Maka berpikirlah dahulu sebelum bertindak, ya!
Luapkan Emosi ke Hal Positif
Apabila tadi kita instropeksi, maka tips mengkontrol emosi diri selanjutnya adalah meluapkan emosi ke hal positif. Menahan apa yang ada di hati memang terasa mengganjal, sebab itu keluarkan saja supaya lukanya tidak bertambah lagi.
SobatgenZ bisa melampiaskannya ke aktivitas positif, contohnya olahraga, memainkan hobi, mengerjakan sesuatu bermanfaat, dan sebagainya. Adapun beberapa orang yang melampiaskannya dengan berkuliner ria, bermain di tempat yang seru, main game gadget, dan lain sebagainya.
Mencoba Menghindar, dari Sesuatu yang Membuat Emosi
Tips terakhir dalam mengendalikan emosi diri, yakni menjauhi atau menghindar dari sesuatu yang sering membuatmu emosi. Misalkan saja ada orang yang selalu membuatmu emosi atau marah atas tindakannya, maka berilah jarak ke orang tersebut demi kebaikanmu.

Foto : unsplash.com
Meskipun terkesan kurang dewasa, namun menghindar ini bukan berarti lari dari masalah ya SobatgenZ. Namun menghindar ini berarti, kita hindari pemicu marah yang suka tiba-tiba datang. Seperti manusia, atau aktivitas tertentu yang justru bikin kita stress.
Sekian pembahasan singkat ini, semoga kita semua terhindar dari nafsu amarah, terutama bagi seluruh remaja yang sedang dalam puncak emosi yang tinggi. Semoga bermanfaat!

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Hai gengs ! Jangan lupa setelah kamu selesai membaca dan merasa bermanfaat, bagikan artikelnya ke teman-teman kamu ya. Yuk bergabung bersama kami membangun dunia informasi untuk kaum milenial dan gen z Indonesia dan ikuti sosial media kami.
Done