Jaga Imunitas Tubuh dengan Berperilaku Hidup Sehat, Begini Caranya - Portalgenz
Berita Hari Ini
Loading...

Monday, May 11, 2020

Jaga Imunitas Tubuh dengan Berperilaku Hidup Sehat, Begini Caranya


SehatQ.com

Portalgenz.com -  Imunitas tubuh sangat penting untuk dijaga, agar tubuh tidak mudah terkena penyakit. Terlebih saat ini yang ada wabah virus COVID-19 yang menyebar sangat cepat.

Ada banyak cara untuk menjaga imunitas tubuh, salah satunya dengan berperilaku hidup sehat. Berikut ini merupakan cara hidup sehat yang perlu kamu terapkan, diantaranya adalah,

1. Mengkonsumsi Makanan Bergizi


Menjaga asupan makan tentu sangat penting untuk dilakukan agar tubuh tetap sehat dan kuat. Mengkonsumsi makanan bergizi berguna untuk menjaga sistem imun tubuh dan meningkatkannya

Gizi yang baik membuat tubuh menjadi lebih kebal dan kuat dari virus serta penyakit. Sehingga Tubuh kamu memiliki perlindungan yang baik.

Beberapa makanan yang mengandung gizi untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh diantaranya seperti berikut,


  • Makanan yang mengandung vitamin A diantaranya ubi jalar, bayam, mentega, hati sapi, minyak ikan, wortel, hati ayam, kuning telur, dan labu kuning.
  • Makanan yang mengandung vitamin C seperti jeruk, brokoli, pepaya, strawberry, jambu biji, dan lemon.
  • Makanan yang mengandung vitamin E seperti minyak jagung, margarin, minyak zaitun, kuaci bunga matahari, almond
  • Makanan yang mengandung protein seperti daging sapi, ikan kembung daging ayam, daging kambing, ikan emas, udang, telur bebek, serta Susu full cream.
  • Makanan yang mengandung zat besi misalnya udang, kacang hijau, hati sapi, tempe kacang merah, hati ayam, daging ayam, kuning telur, tahu, kacang hijau dan susu full cream.


2. Minum Air Putih yang Cukup


Air putih mempunyai banyak manfaat yang bagus untuk kesehatan tubuh seperti menyebar oksigen seluruh tubuh, melumasi sendi, meningkatkan kesehatan kulit, mengatur suhu tubuh, dan lainnya. Dalam satu hari minimal kamu harus minum 8 gelas air putih yaitu sekitar 2 liter per hari. Jika kamu belum terbiasa, kamu bisa membuat jadwal minum air putih agar teratur dan rutin.

3. Olahraga Secara Rutin


Agar tubuh semakin kuat kamu juga perlu olahraga secara rutin. Hal tersebut dapat menyeimbangkan kesehatan tubuh di samping mengkonsumsi makanan bergizi.

Adapun olahraga secara rutin yang bisa kamu lakukan seperti jogging di pagi hari, jalan cepat, melakukan peregangan, yoga, dan berbagai olahraga ringan lainnya.

4. Istirahat yang Cukup


Waktu beristirahat juga mempengaruhi kesehatan tubuh. Untuk menjaga imunitas tubuh agar tetap kuat, kamu perlu beristirahat dalam waktu yang cukup. Berikut ini merupakan waktu yang ideal untuk beristirahat berdasarkan usia diantaranya adalah,

Pada umur 14-17 tahun sekitar 8-10 jam

Pada umur 18-64 tahun sekitar 7-9 jam

Pada umur diatas 65 sekitar 7 – 8 jam

5. Konsumsi Suplemen Vitamin Tambahan


Kamu bisa mengkonsumsi suplemen vitamin tambahan untuk menjaga kebutuhan nutrisi tubuh apabila tidak mengkonsumsi sayur maupun buah dalam waktu 1 minggu. Jangan lupa untuk berkonsultasi dengan dokter agar suplemen yang diberikan aman dan sesuai dengan tubuh.

Itulah beberapa cara menjaga imunitas tubuh agar tetap sehat, kuat, dan terhindar dari virus maupun penyakit. Semoga bermanfaat.

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Hai gengs ! Jangan lupa setelah kamu selesai membaca dan merasa bermanfaat, bagikan artikelnya ke teman-teman kamu ya. Yuk bergabung bersama kami membangun dunia informasi untuk kaum milenial dan gen z Indonesia dan ikuti sosial media kami.
Done