4 Museum Seru dan Wajib Ditelusuri di Bogor! - Portalgenz
Berita Hari Ini
Loading...

Friday, July 10, 2020

4 Museum Seru dan Wajib Ditelusuri di Bogor!

Portalgenz.com – Sejak dulu Bogor terkenal dengan kekayaan budaya, alam, dan kuliner yang dimiliki. Maka tak heran jika banyak wisatawan memadati Kota Hujan ini, terlebih disaat akhir pekan. Padahal, masih banyak wisata-wisata seru lainnya yang bisa ditelusuri lho! Salah satunya adalah wisata museum yang seru untuk dikunjungi, dan pastinya memperkaya wawasan. Museum-museum apa saja yang seru dan wajib ditelusuri di Bogor? Simak ulasannya berikut ini!

1. Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia (Munasein)

Foto:  kelanaku.com

Berbeda dari museum-museum biasanya, Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia atau Munasein menyimpan koleksi perkembangan Etnobotani di Indonesia. Di Munasein, sobatgenz bisa melihat kerjasama manusia dengan alam yang sudah terbentuk sejak dulu, termasuk berbagai tanaman yang digunakan suku-suku bangsa di Indonesia zaman dulu untuk menunjang kehidupan sehari-hari. 

Museum ini masih terbilang baru lho, yakni baru diresmikan pada Agustus 2016 lalu. Munasein berada di Jalan Ir. H. Juanda No. 22-24, dan hanya perlu membayar Rp. 5.000 saja untuk menikmati koleksi di museum ini.

2. Museum Zoologi

Foto:  nativeindonesia.com

Sesuai namanya, Museum Zoologi menyimpan koleksi total puluhan ribu fauna yang sangat lengkap, tercatat museum ini memiliki 650 jenis mamalia, 1.100 jenis burung yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia, 600 jenis reptile dan ikan, 10.000 jenis serangga, 700 jenis invertebrata dan moluska, dan masih banyak lagi. Bahkan museum ini juga mengoleksi fauna yang langka dan sudah punah lho!

Museum yang dulu bernama Zoologicum Bogoriensis ini masih berada dalam satu kompleks dengan Kebun Raya Bogor, tepatnya berada di Jalan Ir. H. Juanda No. 9. Museum ini dikemas dengan menarik sehingga membuat pengunjung terpukau dengan koleksi yang ada di Museum Zoologi ini!

3. Museum Tanah

Foto:  letsgo2museum.blogspot.com

Masih berada di dekat Munasein dan Museum Zoologi, Museum Tanah berada tepat di sebrang Kebun Raya Bogor, yaitu di Jalan Ir. H. Juanda No. 98. Berdiri sejak tahun 1905, Museum Tanah menampilkan berbagai jenis tanah, batuan, dan pasir yang tidak banyak diketahui masyarakat awam. Tak hanya itu, museum ini juga menyimpan berbagai peralatan yang digunakan untuk meneliti tanah dan bebatuan. Tak perlu khawatir soal biaya, karena mengunjungi museum ini gratis lho!

4. Museum Pembela Tanah Air (PETA)

Foto:  kebudayaan.kemendikbud.go.id

Di Jalan Jenderal Sudirman No. 35, terdapat sebuah bangunan besar dengan gerbang besi yang besar. Bangunan ini tidak lain merupakan Museum Pembela Tanah Air atau Museum PETA. Sesuai dengan namanya, museum ini menyimpan sejarah tentang terbentuknya tentara PETA serta peranannya dalam mencapai kemerdekaan Indonesia. Di bangunan ini pula, pada masa penjajahan dulu dijadikan sebagai pusat pendidikan PETA. Maka tak heran jika bangunan ini memiliki makna yang dalam.

Di museum ini, ditampilkan 14 diorama yang mengisahkan perjuangan PETA, lengkap dengan koleksi senjata yang dulu digunakan para tentara PETA. Melihat-lihat koleksi di museum ini dijamin akan membakar semangat bela negara sobatgenz!

Itu dia ulasan mengenai 4 museum seru dan pastinya wajib dikunjungi di Bogor. Jadi tidak hanya wisata alam dan kuliner saja yang bisa sobatgenz nikmati di Kota Talas ini, tetapi juga bisa berwisata sembari menambah pengetahuan dengan mendatangi museum-museum ini!

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Hai gengs ! Jangan lupa setelah kamu selesai membaca dan merasa bermanfaat, bagikan artikelnya ke teman-teman kamu ya. Yuk bergabung bersama kami membangun dunia informasi untuk kaum milenial dan gen z Indonesia dan ikuti sosial media kami.
Done