Sutradara “Running Man” Beberkan Kesulitan Tim Produksi Selama 10 Tahun - Portalgenz
Berita Hari Ini
Loading...

Wednesday, July 15, 2020

Sutradara “Running Man” Beberkan Kesulitan Tim Produksi Selama 10 Tahun

portalgenz.com
Image source: creativedisc.com
Program “Running Man” yang merupakan reality show populer di Korea Selatan ini telah mencapai umur emasnya tepat 10 tahun. Menyusul hari jadi tersebut, PD Choi Bo Pil terlibat dalam sesi wawancara. Melalui kesempatan tersebut, ia berbagi banyak hal yang tidak banyak diketahui oleh orang termasuk kesulitan yang harus dihadapi tim produksi selama menggarap program “Running Man”.


Tim Produksi “Running Man” Alami Sejumlah Kesulitan 

portalgenz.com
Image source: starbiz.com
 
“Saat tim produksi merasa tidak percaya diri dengan apa yang sudah mereka persiapkan. Dalam kasusku, aku belum mempunyai banyak pengalaman, jadi ketika kami syuting, kadang ada beberapa hal yang mulai bergerak yang tak kuharapkan,” ungkap PD Choi Bo Pil. Ketika persiapan matang dan tim produksi telah mengaturnya sedemikian rupa, terkadang hasil tak selalu sama seperti apa yang telah direncanakan. Sebagai sutradara, Choi Bo Pil merasa menyesal dan bertanggung jawab atas hal-hal tersebut.

Tak hanya mengungkap kesulitan yang telah dihadapi oleh tim produksi selama 10 tahun saja, PD Choi Bo Pil ini juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para penonton setia “Running Man”. Acara ini banyak digemari karena mampu menyuguhkan sentuhan petualangan yang seru dan berbeda. Pada masa mendatang, sutradara dalam program ini berjanji untuk menciptakan konsep menghibur agar “Running Man” bisa lebih baik daripada sebelumnya.

“Terima kasih kepada seluruh pemirsa yang telah menyukai ‘Running Man’ selama 10 tahun ini. Salah satu komentar yang paling menyentuh dan menyenangkan bagiku adalah ‘Terima kasih kepada ‘Running Man’ karena telah bersamaku sejak SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi’,” tuturnya lagi.
Choi Bo Pil sendiri mengaku bahwa dirinya merupakan fans program ini sejak lama dan begitu bangga dapat bergabung bahkan ikut memproduksi “Running Man” yang sangat populer hingga saat ini. Ia juga merasa bahagia karena program ini telah menjadi bagian dari kehidupan para penggemar. 


Rekam Jejak Kesuksesan “Running Man”

portalgenz.com
Image source: k-star-holic.blogspot.com
 
Sementara itu, perjalanan selama 10 tahun tentu saja bukan waktu yang singkat. “Runing Man” telah melewati banyak sekali pasang surut selama penayangannya sejak 11 Juli 2010. Kesuksesan “Running Man” saat ini tak terlepas dari banyaknya kritikan, rating anjlok bahkan sempat berencana untuk dihentikan. Meski begitu, tahun ini sekaligus menjadi rekam jejak bagaimana seluruh tim telah bekerja sangat keras untuk menampilkan program yang menghibur bagi semua orang. 

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Hai gengs ! Jangan lupa setelah kamu selesai membaca dan merasa bermanfaat, bagikan artikelnya ke teman-teman kamu ya. Yuk bergabung bersama kami membangun dunia informasi untuk kaum milenial dan gen z Indonesia dan ikuti sosial media kami.
Done